PIMPINAN UNIKA BERI DOA RESTU KEPADA II ORANG MAHASISWA UNIKA SEBAGAI FINALIS PEMILIHAN PUTRA PUTRI SUMATERA UTARA TAHUN 2021

Selasa, 10 Agustus 2021 pukul 08.20 sd 09.00 WIB Rektor dan dua Mahasiswa/i Unika yang menjadi Finalis Pemilihan Putra Putri Sumatera Utara beraudiensi dengan Rektor dan para WR di Ruang Rektor Lt.II.

Kedua finalis menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Rektor atas dukungan penuh di media sosial untuk kemenangan mereka menjadi Finalis Putra Putra Sumatera Utara tahun 2021.

Pada kesempatan tersebut, Rektor memberi motivasi dan semangat untuk tetap menunjukkan kepribadian terbaik yang dapat dilihat dari sikap, karakter dan kecakapan serta keramahan. Selain itu, Rektor juga mengingatkan agar mengasah dan menjaga kemampuan berbahasa Inggris selama masa karantina.

Yosiana Saragih yang merupakan perwakilan Kabupaten Simalungun dan Guntur Agustinus Situmeang merupakan perwakilan Kabupaten Tapanuli Utara diharapkan tetap menjaga penampilan dan nama baik Unika terutama Kabupaten yang mengutusnya sebagai duta terbaik mengikuti ajang pemilihan putra putri Sumatera Utara ini.

Rektor Unika Prof Sihol Situngkir berjanji tetap melanjutkan dukungan dari civitas akademika dan juga dukungan dari perkumpulan marga – marga dari para tendik dan Dosen Unika. Wakil Rektor 1 Dr. Zakarias Situmorang dan Wakil Rektor III Dr. Yohannes Suhardin turut memberi dorongan dan nasihat kepada 2 finalis mahasiswa Unika Santo Thomas tersebut.

Acara berakhir dengan foto bersama dengan Rektor dan para Wakil Rektor dan sekaligus memberikan doa berkat yang dibawakan oleh Bpk. Dr. Yohannes Suhardin selaku WR III.

(Humas)